INTROVERT

 

Mungkin kalian bertanya-tanya, apa sih introvert itu?
So, cekidot !

Introvert merupakan salah satu jenis kepribadian manusia, yaitu kepribadian yang tertutup. Orang dengan kepribadian tertutup biasanya berorientasi pada diri sendiri, dia kurang suka dengan keramaian dan biasanya dia seorang yang pendiam. Bagi seorang introvert, apa sih untungnya ngobrol atau basa-basi kalau tidak ada yang ingin disampaikan?

Ketika sedang stres, seorang introvert lebih suka menyendiri atau hanya mau berbagi pada seseorang yang dia percaya. Baginya, suasana sepi adalah suasana yang paling nyaman. 

Menurut Carl Gustav Jung, orang-orang introvert adalah mereka yang terampil dalam melakukan perjalan ke "dunia dalam", yaitu diri mereka sendiri. Mereka selalu mencoba memahami diri mereka sendiri dengan melakukan banyak perenungan dan berkontemplasi. Pada akhirnya, mereka menjadi orang yang memahami dirinya, berpendirian keras, tidak mudah terpengaruh orang lain, dan mengetahui apa yang menjadi tujuan dalam hidupnya. 

Seorang introvert seringkali disibukkan dengan dirinya sendiri dan kurang peka terhadap lingkungannya. Biasanya, lingkungan sekitarnya tidak bisa menerima seorang introvert dengan baik bahkan seringkali dicap sebagai orang aneh. Untuk memahami pemikiran seorang introvert, maka sebaiknya anda coba berkomunikasi dengannya secara langsung. Rasakan, pasti pembicaraan anda menuju pembicaraan yang lebih dalam karena kebanyakan seorang introvert itu selalu berpikir kritis.

Mau tau, gimana sih ciri-ciri orang introvert itu?
Nih admin barusan ngintip di Om Google :')
  1. Berorientasi pada diri sendiri 
  2. Perfeksionis 
  3. Bersifat pendiam dan tampak penuh pemikiran 
  4. Berpikir kritis 
  5. Menyukai ketenangan 
  6. Tidak suka dengan keramaian 
  7. Biasanya pemalu 
  8. Hasil kerja lebih baik jika dikerjakan sendiri 
Gan, introvert itu gak melulu negatif loh ! Jangan salah paham ya. . .^^ 

Setiap jenis kepribadian itu memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Tapi seorang introvert itu sering banget (baca: kebanyakan) disisihkan teman-temannya. :'( 

Eits, tapi jangan salah loh !
Tau gak, orang jenius itu biasanya berasal dari orang yang berkepribadian introvert. Itu karena mereka biasanya sensitif banget dan detail dalam berpikir. Karena berpikirnya mendalam, seringkali orang menganggap orang introvert itu tidak menarik. Introvert lebih mengacu kepada orang yang sibuk dengan apa yang dipikirkannya dibandingkan apa yang terjadi di sekelilingnya. Orang introvert itu biasanya akan memilih untuk menyendiri jika ingin menyegarkan hati dan pikirannya. 

Seorang introvert biasanya kurang suka dengan keramaian dan tidak mudah bergaul. Dia membutuhkan cukup waktu untuk bisa nyaman dengan orang "baru". Kehidupan sosial seorang introvert cocoknya dengan media internet. Media ini membuat seorang introvert bisa berpikir sejenak sebelum berbicara. Baginya, internet adalah kekuatan. Karena itulah internet menajadi media favorit bagi para introvert.

Intinya, be yourself ! 
Hidup ini cuma sekali, jadi jangan buang waktumu hanya untuk mendengarkan bacotan ga penting dari orang-orang yang 'mungkin' ga suka sama kamu.
Ciao. . .
INTROVERT 4.5 5 Anonim Mungkin kalian bertanya-tanya, apa sih introvert itu? So, cekidot ! Introvert merupakan salah satu jenis kepribadian manusia, yaitu kepri...


Tidak ada komentar:

Posting Komentar